April 24, 2013

Rajin ikuti Pelajaran Pengembangan Diri

Post oleh : PUSAT ZAKAT | Rilis : April 24, 2013 | Series :

YOGYA- Desinta Hafina Sari, anak asuh Pusat Zakat di daerah pemberdayaan Banguntapan ini merupakan anak asuh penerima santunan dari program Beasiswa Anak Mandiri. Dia kini masih duduk di kelas III sekolah dasar. Desinta termasuk anak yang rajin masuk sekolah, selain itu dia juga rajin mengikuti pelajaran pengembangan diri yang diadakan di sekolahnya.


Rajin ikuti Pelajaran Pengembangan Diri
Desinta, anak asuh Pusat Zakat
yang rajin mengikuti pelajaran pengembangan diri

Pelajaran pengembangan diri yang diadakan di SD Wiyoro Banguntapan, tempat Desinta bersekolah sangat beragam. Tidak tanggung-tanggung, Desinta mengikuti tujuh pelajaran pengembangan diri di sekolahnya yaitu Bahasa Inggris, BCM, Akhlak Mulia, HSDP, Iqro’, Pramuka, dan Komputer. Walaupun masih kecil, Desinta menyadari betul pentingnya menuntut ilmu sebanyak-banyaknya untuk bekal di masa depan kelak. Sehingga Desinta tidak ingin menyia-nyiakan waktunya. Pelajaran tambahan dan ekstrakulikuler selalu diikutinya dengan sungguh-sungguh. Terbukti, semua pelajaran pengembangan diri yang diikuti oleh Desinta memperoleh hasil yang baik dalam rapot. Hampir semua nilai pelajaran pengembangan diri di rapotnya memperoleh nilai A. Desinta berharap dengan rajin menuntut ilmu seperti yang dia lakukan saat ini dapat memudahkan jalannya dalam meraih cita-cita.

google+

linkedin

Mari berpartisipasi dalam membangun pelayanan kami.
Tinggalkan komentar agar kami bisa lebih baik untuk kedepannya :)